Gunakan Dua Sayap untuk Terbang Tinggi

Pada artikel ini saya akan membahas persyaratan yang harus dipenuhi agar kita bisa mencapai kemajuan, sebagai guru sukses. Perhatikan judul di atas: “Gunakan Dua Sayap untuk Terbang Tinggi.”

Anda pasti pernah melihat burung terbang? Coba ingat, apakah burung itu menggunakan kedua sayapnya atau hanya salah satu sayap yang digunakan untuk terbang?

Bagaimana seandanya burung itu hanya memiliki satu sayap, apakah ia bisa terbang tinggi? Jawabnya pasti: TIDAK BISA!!! Ya, burung yang ingin terbang tinggi harus menggunakan kedua sayapnya.

Jika ia hanya menggunakan salah satu sayapnya, maka ia tidak akan bisa terbang tinggi, melainkan hanya berputar-putar saja, dan akhirnya JATUH!.

Perjalanan hidup manusia pun demikian. Untuk mencapai kemajuan seseorang harus menggunakan dua sikap sekaligus, yaitu: terbuka dan ragu.

Ibarat burung, kita menggunakan dua sayap, yaitu sayap keterbukaan dan sayap keraguan. Sebagai orang yang bekerja untuk orang lain, kita kadang-kadang (atau malah sering?) menerima informasi baru yang harus kita laksanakan.

Kadang tanpa pikir panjang, kita langsung mengiyakan! Atau sebaliknya, kita langsung menolak sesuatu yang baru itu. Jika kita bersikap demikian, maka kita tidak akan mencapai kemajuan.

Apa yang harus kita lakukan? Pelajari dahulu informasi itu, kemudian coba praktikkan. Apakah yang baru itu efektif atau tidak — bermanfaat atau tidak.

Menerima kemudian melakukan tes kebenaran informasi akan memberikan kita pemikiran yang lebih arif. Jadi, kita tidak boleh berpikiran picik.

Jangan ikut-ikutan orang yang selalu meragukan sesuatu yang baru. Juga jangan ikut-ikutan orang yang selalu menerima sesuatu yang baru tanpa penilaian yang benar.

Jadi, gunakan dua sayap untuk terbang tinggi. Gunakan dua sikap untuk mencapai kemajuan: terbuka namun sekaligus juga ragu!
0 comments… add one

Tinggalkan Balasan

Essential SSL